ASAD JABAR

ASAD DKI Jakarta Sabet Emas, Bukti Pembinaan Pesilat Berprestasi

Jakarta (19/02) – Kontingen PERSINAS ASAD DKI Jakarta mencatatkan prestasi gemilang pada Kejuaraan Piala Pengprov IPSI DKI Jakarta 2025. Dalam ajang yang digelar di GOR Cempaka Putih, Jakarta Pusat, pada 17-19 Februari 2025, para pesilat ASAD sukses memborong sepuluh medali, terdiri dari dua emas, satu perak, dan tujuh perunggu.

Dua medali emas diraih oleh Emir Muhammad Rakha di kelas tanding remaja A dan Afghan Endrian di kelas tanding remaja J. Sementara itu, Panca Egi Rusyandi yang turun di kelas tanding dewasa B berhasil menyumbangkan medali perak.

Adapun lima medali perunggu diperoleh Ahmad Gustera Wibowo (tunggal remaja), Ragil Khoirul Huda (tanding remaja kelas B), Muhammad Fahmi Ihsan (tanding remaja kelas E), Muhammad Roobi’ Abdul Halim (tanding remaja kelas G), dan Razzan Zundullah Bayza (tanding dewasa kelas A).

Selain itu, Reyhan Yudha Tenaya (tanding dewasa kelas D) dan Isnain Fauzan (tanding dewasa kelas F) juga turut menyumbangkan perunggu. Emir Muhammad Rakha juga dinobatkan sebagai pesilat terbaik kategori remaja dalam kejuaraan yang diikuti oleh ratusan peserta dari 59 perguruan tersebut.

Manajer Kontingen PERSINAS ASAD DKI Jakarta, Rahmat Dasuki, mengapresiasi perjuangan para pesilat yang telah berlatih keras untuk kejuaraan ini. “Prestasi ini merupakan hasil dari latihan rutin dan doa yang terus mengiringi. Kami juga berterima kasih atas dukungan penuh dari bapak-bapak pembina sejak training center hingga saat pertandingan,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Pengprov PERSINAS ASAD DKI Jakarta, H. Sapardi, menegaskan bahwa pihaknya akan terus mendukung perkembangan para pesilat agar dapat meraih prestasi lebih tinggi.

“Kejuaraan ini bukan akhir, tetapi awal untuk meraih prestasi lebih besar. Kami berharap pesilat ASAD bisa bersaing di tingkat nasional hingga internasional, tentunya dengan tetap menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas dan karakter luhur khas ASAD,” katanya.

Keberhasilan ini menjadi bukti bahwa pembinaan dan latihan yang konsisten mampu menghasilkan pesilat berkualitas. PERSINAS ASAD DKI Jakarta kini bersiap untuk menghadapi kejuaraan-kejuaraan berikutnya dengan target lebih tinggi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *