75 Peserta Ikuti Upgrading dan Penataran Wasit Juri Pencak Silat di Semarang
Semarang (16/02) – Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kota Semarang menggelar Upgrading dan Penataran Wasit Juri di Padepokan Pencak Silat Gunung Talang, Kota Semarang, Sabtu-Minggu (15-16/2/2025). Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kualitas wasit dan juri dalam memimpin pertandingan pencak silat.
Sebanyak 75 peserta mengikuti kegiatan ini, terdiri dari 49 peserta upgrading dan 26 peserta penataran. Dari jumlah tersebut, enam di antaranya merupakan wasit juri dari Persinas ASAD.
Ketua Lembaga Wasit Juri Pengurus Provinsi IPSI Jawa Tengah, Sapto Irawan, yang juga merupakan wasit juri internasional, hadir memberikan materi. Turut mendampingi, Ketua Lembaga Wasit Juri Pengurus Kota IPSI Semarang, Woko Fajar Feriyono.
“Kegiatan ini penting untuk memastikan wasit dan juri memahami aturan terbaru dan memiliki kompetensi yang mumpuni dalam memimpin jalannya pertandingan,” ujar Sapto Irawan.
Peserta dari PERSINAS ASAD yang mengikuti kegiatan ini terbagi dalam dua kategori. Di Kelas III terdapat Bambang Budiharso, Ahmad Sofyan Lubis, dan Afrizal Adi Nugroho. Sementara di Kelas II diikuti Dwi Susanto Setiawan, Sarwanto, dan Anggoro Baharudin Yusuf.
Ketua Lembaga Wasit Juri IPSI Kota Semarang, Woko Fajar Feriyono, berharap kegiatan ini dapat mencetak wasit dan juri yang profesional dan mampu menjaga netralitas dalam setiap pertandingan.
“Kami ingin wasit dan juri memiliki pemahaman yang mendalam tentang regulasi pertandingan serta mampu mengaplikasikan di lapangan secara adil dan objektif,” kata Woko.
Kegiatan ini diharapkan menjadi langkah strategis dalam mencetak sumber daya manusia yang andal di bidang pencak silat, khususnya di Kota Semarang dan Jawa Tengah secara umum.