5 Wasit Juri PERSINAS ASAD Kota Bandung Lulus Penataran Wasit Juri IPSI
Bandung (09/02) – Sebanyak lima Wasit Juri dari PERSINAS ASAD Kota Bandung berhasil lulus dalam Penataran Wasit Juri Kelas III dan Upgrading yang diselenggarakan oleh IPSI Kota Bandung pada 7-9 Februari 2025. Kegiatan tersebut berlangsung di Aula KONI Kota Bandung dan Padepokan IPSI Jawa Barat.
Dalam penataran ini, empat peserta dinyatakan lulus sebagai Wasit Juri Kelas III, sementara satu peserta berhasil naik ke Kelas II. Berikut daftar Wasit Juri PERSINAS ASAD Kota Bandung yang berhasil menyelesaikan ujian dengan baik atas nama Aris Maulana Fadhilah, Suryo Anggoro, Muhamad Zidan Ridwan A, Andanawari Jagat Pramudita dan Taopik Hidayat (Lulus Upgrading ke Kelas II)
“Alhamdulillah, atas izin Allah, seluruh peserta dari PERSINAS ASAD Kota Bandung berhasil lulus. Ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus berkontribusi dalam dunia pencak silat, khususnya dalam bidang perwasitan,” ujar Taopik Hidayat.
Kegiatan penataran ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas wasit dan juri dalam menilai pertandingan pencak silat secara profesional. Dengan adanya peningkatan jumlah wasit juri yang berkualitas, diharapkan pertandingan pencak silat di Kota Bandung semakin kompetitif dan berstandar tinggi.
Dengan keberhasilan ini, PERSINAS ASAD Kota Bandung semakin memperkuat kontribusinya dalam dunia pencak silat, baik sebagai atlet maupun tenaga perwasitan. Para peserta yang telah lulus diharapkan dapat mengimplementasikan ilmu yang diperoleh dalam berbagai kejuaraan yang akan datang.